Monday, 13 June 2016

Menu Makanan Diet Golongan Darah O

Kebanyakan orang yang memiliki tubuh gemuk atau obesitas akan segera memikirkan cara untuk menurunkan berat badannya. Bahkan tidak jarang yang memilih untuk menggunakan obat pelangsing, tanpa mengetahui terlebih dahulu obat tersebut aman atau tidak bagi kesehatan. Banyak iming-iming yang dijanjikan dengan menggunakan jenis obat-obatan pelangsing misalnya akan menurunkan berat badan dengan cepat bahkan hanya dengan waktu satu minggu saja. Tidak jarang orang yang merasakan efek samping dari obat-obatan pelangsing non-herbal. Untuk itu anda harus lebih hati-hati lagi untuk memilih obat pelangsing yang berbahan herbal. Atau anda juga bisa untuk memilih cara diet alami agar tidak berdampak buruk bagi kesehatan tubuh anda.


Golongan darah O mempunyai ciri sendiri untuk menyimpan kalori sebagai lemak. Nah, berikut menu makanan diet golongan darah O antara lain:

1. Protein

Makanan yang mengandung protein serta aman untuk dikonsumsi adalah daging rusa, domba, sapi, ikan cod, mackerel. Sedangkan yang harus dihindari adalah protei dari ikan salmon, lele, daging babi, serta daging angsa.
2. Kacang-kacangan

Jenis kacang yang dianjurkan adalah kacang pinto dan kacang polong. Sedangkan untuk jenis kacang lain sebaiknya dihindari.
3. Buah-buahan

Jenis buah-buahan yang dianjurkan untuk golongan darah O ini adalah buah ara dan buah plum.
4. Sayur-sayuran

Sayur-sayuran yang dapat anda pilih antara lain paprika merah, kangkung, ubi jalar, dan bawang putih.
5. Minuman

jenis minuman yang bisa dikonsumsi adalah teh, air putih dan sesekali meminum soda juga tidak masalah.
6. Produk susu

Produk olahan susu yang dapat dikonsumsi yaitu keju tanpa lemak dan yogurt.